Senin, 31 Agustus 2015

Aktivitas Harian Makin Mudah Dengan Samsung Galaxy Note 5




Smartphone telah menjadi item yang seakan tak bisa lepas dari kehidupan sebagian orang. Pernah kan ngerasain ketinggalan handphone dan berasa banget ada yang hilang separuh hidup? Well, sebagai salah satu orang yang telah merasakannya, pengalaman seperti ini sungguh tidak mengenakkan. Seharian agenda jadi kacau balau karena semua notes dan schedule tersimpan cantik di folder handphone.


Begitu cintanya dengan gadget, saya tak pernah ketinggalan update smartphone terbaru, khususnya Samsung.Kenapa harus Samsung? Secara saya penggila berat brand smartphone yang satu ini karena awet banget dan fiturnya canggih!


Baru-baru ini Samsung telah me-launching produk terbaru bernama Samsung Galaxy Note 5 dalam event Samsung Unpacked 2015. Acara yang berlangsung di New York pada Kamis, 13 Agustus 2015 ini ternyata disambut ketertarikan animo yang sangat baik. Selain hadir dengan banyak pembaharuan, Samsung Galaxy Note 5 kaya akan fitur terbaru yang makin mempermudah aktivitas keseharian penggunanya.


Intip keseruan acara reveal Samsung Galaxy Note 5 di Lincoln Center, New York City dulu yuk!








Why Samsung Galaxy Note 5 is Your MUST HAVE SMARTPHONE? Selain untuk berkomunikasi, smartphone haruslah bisa membantu mempermudah aktivitas harian dong ya. Dan ternyata... Samsung Galaxy Note 5 sungguh membuat hati saya tertarik. Tampilannya keren punya dan fitur canggih terbarunya mampu mempermudah kegiatan saya sehari-hari. Of course, seluruh yang ditawarkan oleh Samsung seri terbaru ini bikin ngiler. Mau tahu? 

Samsung Galaxy Note 5 mengusung layar Super Amoled berukuran 5,7 inch Quad HD dengan resolusi 2560x1440 pixel. Kepadatan yang dimiliki smartphone ini mencapai 518 ppi (pixel per inch). Phablet canggih ini pun langsung menyabet rekor layar terbaik dengan tingkat visibilitas layar yang sangat baik, meski sedang berada di bawah terik matahari sekalipun. Bye-bye deh masalah 'layar nggak kelihatan' waktu lagi di outdoor bin panas-panasan.





Masih penasaran kualitas Samsung Galaxy Note 5? Yuk, intip apa aja teknologi terbaru dalam fitur Samsung Galaxy Note 5 berikut.







  • S Pen

Berada di lingkungan kerja ritme tinggi, saya pun dituntut untuk benar-benar menghargai waktu. Nggak heran jika sewaktu-waktu pasti membuat memo untuk schedule harian. Dan... sepertinya S Pen di Samsung Galaxy Note 5 ini bisa menjadi 'jawaban' apa yang selama ini saya cari. Memiliki sisi respons dan presisi mantap, sehingga cukup menggoyangkan sedikit saja, maka tulisan yang dihasilkan jadi lebih baik meski dalam keadaan off screen. Tak perlu lagi repot menekan tombol on screen, karena fasilitas S Pen saat layar mati ini tetap terhubung ke memo dan langsung bisa di simpan. Jadi, dimanapun dan kapanpun saya harus membuat memo, maka fitur ini pasti membantu sekali.

S Pen di Samsung Galaxy Note 5 ini juga bisa langsung melakukan editing dokumen pdf, salah satunya untuk membubuhkan tanda tangan. Bagi businessman tentu fasilitas yang satu itu akan sangat berguna menghemat waktu. Ada juga fitur scroll capture yang berfungsi untuk menyimpan artikel web atau gambar yang panjang.


Jika kamu hobi nge-desain atau menggambar, item canggih dari seri terbaru Samsung ini bisa sangat membantu. Dengan tingkat sensitivitas dan keakuratan sangat tinggi, aktivitas menggambar jadi lebih mudah dan nyata. Tak hanya itu, fasilitas Air Command pada S Pen Samsung Galaxy Note 5 juga memungkinkan langsung menyediakan shortcut otomatis saat S Pen dikeluarkan. Smart way to make a faster move!





Pernah kesulitan mengeluarkan S Pen? Samsung Galaxy Note 5 menjamin tak ada lagi masalah klasik tersebut. Dilengkapi mekanisme klik dari atas stylus, maka S Pen otomatis akan keluar dengan sendirinya. Praktis dan cepat tentunya. 



  • Smart Multitasking

Spesifikasi yang diusung Samsung Galaxy Note 5 ini pun tak main-main. Dilengkapi prosesor octa-core 64-bit Exynos. Terdiri dari 4 inti 2,1 GHz adn 4 inti 1,5 GHz, RAM 4 GB serta kapasitas media penyimpanan 32 GB dan 64 GB. Bayangkan, dengan kapasitas sebesar itu, saya pasti tak akan kelabakan lagi dengan masalah RAM penuh akibat terlalu banyak meng-install dan menjalankan aplikasi. So heaven!


  • Refined Camera

Menghadirkan kamera belakang berkemampuan 16 MP dan bagian depan 5 MP, membuat smartphone canggih ini menghasilkan foto luar biasa. Mau indoor atau outdoor dengan tingkat cahaya rendah, Samsung Galaxy Note 5 tetap mampu menyorot objek jauh di depan mata dengan tepat. Hobi selfie pun jadi makin lancar dan menyenangkan jadinya!



Fitur advanced camera memungkinkan kamera bisa digunakan kurang dari 1 detik, cukup dengan mengklik dua kali pada tombol home.Nah, bagi pecinta fotografi, kini smartphone yang satu ini juga memiliki varian fasilitas terbaru, seperti Auto Real-Time High Dynamic Range (HDR), Smart Optival Image Stabilization (OIS) dan beragam filter penunjang.






Dilengkapi fitur Steady Video yang menghasilkan video tajam dengan Video Digital Image Stabilization pada kamera depan dan belakang. Mau bikin video pendek tanpa ribet? Cukup manfaatkan fasilitas Video Collage Mode pada seri terbaru Samsung ini, maka merekam, mengedit dan memberi efek jadi kegiatan yang sangat mudah. Biasanya sih fitur ini kepake banget untuk membuat video surprise ke teman, pacar atau keluarga. Hasil jadinya juga pasti lebih unik lho.


Berikut ini beberapa hasil foto menggunakan Samsung Galaxy Note 5:







  • Battery


Bukan rahasia lagi kalau saya sering kehabisan baterai smartphone di tempat kerja, dan langsung kelabakan mencari colokan atau powerbank. Nah, Samsung Galaxy Note 5 ini rupanya benar-benar mengerti kendala semacam ini. Terbukti jagoan terbarunya ini cuma butuh 120 menit alias 2 jam untuk full charging dengan menggunakan Wireless Charging Pad! OMG. Oh My God, this is so incredible, isn't it? Yang membuat terkagum-kagum selanjutnya adalah fitur Charge on the go yang memiliki kapasitas 5200 MAh. Jumlah tersebut mampu mengisi baterai dari 0-50% hanya dalam waktu 30 menit. No more drama keabisan baterai smartphone lagi deh ya..


  • Video Live Broadcast


Bagi pecinta aplikasi YouTube, Samsung Galaxy Note 5 telah mempersiapkan fitur khusus, yaitu Live Broadcast. Penggunanya bisa dengan mudah melakukan live stream Full HD Video langsung dari handphone ke perorangan, kelompok atau publik melalui Youtube Live. Hanya dengan mengirim tautan Youtube menggunakan Samsung Galaxy S6 Edge dan Samsung Galaxy Note 5, bisa dengan mudah menikmati live stream dari aneka piranti, seperti smartphone, tablet, pc atau Smart TV dengan jaringan YouTube.



  • Sidesync (PC-Phone Connection)

Fitur Sidesync sangat membantu pengguna yang sering bekerja dengan laptop. Hanya dengan mengkoneksikan Samsung Galaxy Note 5, maka seluruh notes dan file bisa dengan mudah diakses melalui desktop. Tapi jangan khawatir, fasilitas ini tetap memungkinkan pengguna untuk menerima pesan dan reminder. So, kamu masih bisa bekerja via desktop sekaligus chatting dengan teman. Asyik banget!

Samsung Galaxy Note 5 juga bisa dikoneksikan dengan TV lho. Jadi, kamu bisa mengajak teman atau keluarga untuk menyaksikan video maupun foto dari smartphone kamu. Keren kan?


Yang paling bikin jatuh cinta lagi adalah body Samsung Galaxy Note 5 ini terbuat dari material logam dan kaca, bukan lagi plastik atau kulit seperti di seri Note sebelumnya. Tentu bahan ini langsung membuat smartphone ini tampak cantik dan anggun dalam genggaman. Samsung Galaxy Note 5 ini tersedia dalam 4 warna, yaitu Black Sapphire, White Pearl, Gold Platinum dan Silver Titanium. Tertarik dengan smartphone canggih nan elegan ini? 


Yuk, kunjungi www.GalaxyLaunchPack.com untuk mendapatkan penawaran terbaiknya. Jangan lupa klik Subscribe untuk mengetahui informasi paling update tentang Samsung Galaxy Note 5.


Sumber:

http://www.samsung.com/id/galaxylaunchpack/
http://inet.detik.com/read/2015/08/14/140011/2992163/406/3/galaxy-note-5-lebih-sakti-dari-sekadar-sihir-s-pen
http://inet.detik.com/read/2015/08/20/155022/2996810/317/galaxy-note-5-punya-layar-terbaik
http://medan.tribunnews.com/2015/08/20/menilik-kinerja-samsung-galaxy-note-5?page=2
http://android-indonesia.com/news/item/2207-samsung-galaxy-note5-fitur-gahar-berbalut-logam-dan-kaca

 

Label

self (10) #self #mutychico #muty chico (6) fashion blog (3) fashion blogger (3) vintage (3) Lombok (2) Tips (2) amandel (2) artikel (2) bagaimana operasi amandel (2) bali (2) dampak operasi amandel (2) edelweiss photo studio (2) efek samping operasi amandel (2) explore Lombok (2) khas Lombok (2) kuliner Lombok (2) kuliner pedas (2) makanan pedas (2) online shop (2) operasi amandel (2) pasca operasi amandel (2) tonsilektomi (2) tonsilitis (2) #self #mutychico #muty chico #blogging #prewisuda (1) 9gag (1) CLBK (1) DRY DENIM (1) Galaxy (1) Gili trawangan (1) Gwk (1) INDIE (1) JEANS (1) LABBA DENIM (1) LABBADENIM (1) Losmen arthawan (1) Menghadapi pacar yang hobi flirting (1) Note (1) Note 5 (1) Nusa Tenggara Barat (1) STRETCH DENIM (1) Samsung (1) Siesta legian hotel (1) Terbaru. (1) The keranjang bali (1) Tips Ketika Bertemu Si Mantan Tanpa Sengaja (1) arthawan (1) arthawan bali (1) ayam pelecing (1) baby (1) backpacker bali (1) backpacker indonesia (1) backpacker ke bali (1) backpacker low budget (1) bad sleep (1) baegopa (1) baju bekas (1) baju second (1) bali 2018 (1) banana kids club (1) bayi cantik. bayi lucu (1) biaya operasi amandel 2013 (1) biaya operasi amandel 2015 (1) biaya usg 4d di malang (1) body care (1) boot (1) bromo (1) bromo mountain (1) bulubulu (1) casual outfits (1) caterpiller (1) chili (1) coffee (1) cooking (1) docmart (1) dreamcatcher (1) eye care (1) face care (1) fashion (1) fashion adventure (1) featured (1) fish eye lens (1) flatshoes (1) flirting (1) floral vintage (1) flower edition (1) foods (1) foto bayi (1) french sandwich (1) fringe (1) garuda wisnu kencana (1) gaya rambut vintage dengan bunga (1) guitar (1) gwk 2018 (1) hamil ke bali (1) hamil ke gwk (1) hamster (1) hamster bulu (1) hello zebro (1) hotel backpacker di bali (1) hotel murah bali (1) hotel murah di bali (1) hotel ramah anak di bali (1) ibu hamil ke gwk (1) icepasco (1) jaket bulu (1) jaket musim dingin (1) kehamilan (1) kuliner indonesia (1) kuta (1) lebaran (1) liburan ke bali (1) lines (1) mantan (1) mantel bulu (1) married (1) mutia rahma amara (1) muty chico (1) my valentine martina mcbride (1) nasi balap puyung (1) nick jonas (1) nightmare (1) nyeri amandel (1) oleh-oleh bali (1) ombre hair (1) pacar (1) pasar kodok (1) pasar second (1) pet (1) pizza (1) pizza crust (1) platform (1) playground (1) playground malang (1) politics (1) post operasi amandel (1) pudding (1) purple (1) raya kuta (1) rectoverso (1) rent house (1) resep pizza (1) resep pizza sederhana (1) resep roti panggang (1) resep sandwich (1) resep sarapan praktis (1) review babymoon (1) review gwk 2018 (1) review hotel (1) review hotel di bali (1) reza (1) rock mount (1) room (1) roti pizza (1) sabrinaconcert (1) safety shoes (1) sandwich (1) sate bulayak (1) saturday night (1) saus mustard (1) secondhand items (1) self diary (1) sepatu unik (1) shopping online (1) siesta bali (1) siesta legian (1) siseta hotel (1) sleep (1) spicy (1) stripes (1) tabanan (1) tampil gaya dengan berbagai macam boots (1) tattoo (1) tempat oleh-oleh di bali (1) the keranjang (1) thesis (1) thrifting (1) toycam (1) unique fashion (1) usg 4 dimensi di kota malang (1) usg 4d (1) usg 4d malang (1) usg malang (1) usual outfits (1) villa (1) vintage hair (1) wedges (1) weekend (1) white dress (1) wisata di bali (1) women (1)